SoG4iGVrlm2d0xVc7TbcWuGl8F4PkcCzhtCrmamZ

Kembali Menikmati Taman Bunga Nusantara

Kelilig Kota Bunga


Ingat-punya ingat tahun berapa ya ke Taman Bunga Nusantara. Ah lupa, dan sempat bererapa bulan lalu ke Taman Bunga Nusantara tetapi mereka sedang tutup masuk  masa perawatan dan pemeliharaan. Memang benar sejatinya menulis adalah menolak lupa. Yang tertulis memang akan selalu abadi ya.

Dan kali ini memutuskan untuk menulis biar tidak lupa, ye kan. Jalan jalan ringan dan santai jadi kalaupun mengulanginya kembali masih terasa keseruannya, yang berbeda sekarang harus dengan normal baru, prokes yang ketat dengan penggunaan masker ketat, tetap sehat ya biar semangat terus jalan-jalan-nya.

Masih menikmati suasana di sekitaran Kota Bunga, Puncak, Cianjur Jawa barat. Jangan lupa untuk bergerak, minimal lari pagi agar badan tetap bugar dan sehat.

Dingin dan lembab, udara sekitaran Kota Bunga, saya memaksakan diri untuk bergerak setidaknya dapat juga 6 KM. Lumayan berkeringat juga. Badan sehat sudah siap kembali jalan-jalan.

Kalau sudah ke kota bunga jangan lupa untuk mampir ke Little Venice, tapi biasanya kalaua liburan memang agak lumayan padat. Karena baru beberapa waktu lalu ke Little Venice maka kali ini memutuskan untuk ke Taman Bunga Nusantara.

 

Ngapaian Aja di Taman Bunga Nusantara


Waktu kami berkunjung ke Taman Bunga Nusantara memang terbilang agak sore, praktis tidak bisa berlama-lama menikmati keindahan Taman Bunga Nusantara dan kesegaran udara puncak. Oh iya, Taman Bunga Nusantara tutup pelayanan loket masuk jam 17.00 wib. Pengunjung yang sudah masuk ke dalam Taman Bunga diijinkan hingga pukul 18.00 wib.

Udara sejuk sepoi-sepoi pas banget ketika kami berkunjung ke sana. Menjadi ribet ketika hujan tiba-tiba datang atau panas terik ketika sedang berada di tanah lapang.

Fyi aja bahwa Taman Bunga  Nusantara ini adalah Taman Bunga Display pertama di Indonesia yang dilengkapi dengan tanaman bungan dari seluruh dunia, keren kan. Dengan luas 35 HekterTaman Bunga Nusantara menyajikan ragam taman tematik.

Ada tanaman bunga dari negara-negara Asia, Australia hingga Amerika semuanya tersedia dan tertata apik dan menarik disana.


Taman Bunga Nusantara
Taman Bunga Nusantara 


7 Taman di Kota Bunga


1. Taman Gaya Bali , taman yang dilengkapi dengan tanaman-tanaman khas Bali dengan bangunan dan patung-patung yang membuat terasa sejenak berada di Bali, ada Candi Bentar, Bale Bengong dan Bale Kul-Kul jadi pengen liburan ke Bali (ehhh). Di Taman Gaya Bali bunga yang ditampilkan mulai dari Bunga Sepatu, Helikonia dan Bunga Kamboja.


2. Taman Perancis, Taman yang ditumbuhi dengan Perdu Taiwan dan dibentuk geometris dengan desain masa Renaissance. Warna-warni yang terpadu indah disebut Parterre berasal dari bahasa Perancis, Broderie de Par Terre (Sulaman diatas tanah)


3. Taman Gaya Jepang, Taman yang dilengkapi dengan bebatuan, kayu, hingga kolam dengan nuansa khas Jepang. Hal yang sangat khas dari taman bergaya Jepang adalah ketenangan karena masyarakat Jepang dikenal gemar mencari ketenangan untuk relaksasi usai menggapai suatu cita-cita.


4. Taman Mediterania,  Di Taman Mediterania ini kita bisa menemukan rumah khas Mediterania dengan atap kaca berisikan koleksi kaktus. Mulai dari Notocactus magnificus, Cephalocereus senilis, Opuntia rufida, serta Cereus hexagonus (fixed bagian ini masih gagal paham). Keunikan lain dari taman ini adalah adanya hamparan batu dan pasir putih seperti di pantai Mediterania.


5. Taman Palem, Udah pad tahu kan kalau pohon palem merupakan salah satu pohon yang ditanam sejak masa purba. Banyak loh ragam pohon palem yang tersebar di berbagai bealahan dunia sebut beberapa seperti Screw Pine atau Pandanus utilis dari Madagascar yang unik karena batang dan daunnya melingkar. Di Taman Bunga Nusantara kita  bisa menemukan ragam pohon palem seperti Cuban Royal Palm dari Kuba, Palem Botol, Palem Jelly, hingga Palem Phoenix, seru kan.


6. Taman Mawar, Keindahan hamparan mawar dihadirkan dengan cantik oleh Taman Bunga Nusantara. Yang menjadi uni adalah Taman Bunga Nusantara memiliki cara khusus untuk merawat mawar seperti cara menyiram hingga memberi pupuk sesuai dengan asal masing-masing tanaman.


7. Taman Air, berikut ragam tanaman airkoleksi Taman Bungan Nusantara seperti Kana Air atau Thalia Dealbata (talia delbata) yang merupakan tanaman asli dari Amerika serta Lotus atau Nelumbo Nucifera yang berasal dari Asia Timur dan Australia. Ada juga tanaman asal Mesir Cyperus Papyrus yang berwarna hijau tua dengan daun menyerupai rambut.

 

Jam Tanaman Taman Bunga Nusantara
Jam Tanaman Taman Bunga Nusantara 


Tidak hanya taman yang dapat kita nikmati masih ada ragam fasilitas menari, seperti yang kami masuki yaitu Rumah Kaca, disini kita ajak untuk melihat tanaman unik dari negara yang memiliki 4 musim. Rumah Kaca dilengkapi dengan sistem pengaturan suhu, kelembapan, dan intesitas cahaya yang mumpuni. Kita dapat menyaksikan koleksi tanaman begonia di sini.


Lokasi PiknikTaman Bunga Nusantara
Lokasi PiknikTaman Bunga Nusantara 


Dan setelah puas berkeliling Taman Bunga Nusantara, ada beberapa spot untuk beristirahat sejenak dengan berpiknik di area Lokasi Piknik. Setidaknya ada 8 lokasi piknik dan 18 unit gazebo/saung yang tersebar di berbagai tempat. Dengan area piknik yang beragam, mulai dari kapasitas dari 50 hingga 3.500 orang.


Rumah Kaca  Taman Bunga Nusantara
Rumah Kaca  Taman Bunga Nusantara 


Supaya ga capek mengelilingi Taman Bunga Nusantara yang memiliki luas 35  hektare, mereka juga menyediakan kendaraan wira-wiri, kendaraan terbuka dengan kapasitas 14 orang dan dikenakan biaya Rp. 5.000,-/orang  dalam kendaraan ini kalian akan mendapatkan informasi mengenai Taman Bunga Nusantara sepanjan mengelilingi taman.


Salah satu tempat wisata menarik, menikmati segarnya udara pegunungan dan menambah pengetahuan tentang tanaman, bunga serta sejenisnya di sekitaran puncak, Jawa Barat, dengan harga tiket Rp. 50.000,- Taman Bunga Nusantara buka setiap hari dari pukul 09.00 hingga 17.00. Cocok untuk liburan bersama keluarga besar atapun hanya sekedar menghabiskan waktu bersama pasangan.


Dan salah satu tanaman disana unik menurut saya salah satunya adalah Kigelia Africana, dengan bentuk buah unik dan entah manfaatnya apa bagi kehidupan. Hmmm .. pensaran juga.. cari tahu yuks....

kigelia africana
kigelia africana

 

Selamat berlibur tipis-tipis, jangan lupa protokol kesehatannya ya.

 

 

Referensi

Wahana & Harga Tiket Masuk Taman Bunga Nusantara (traveloka.com)

Related Posts
Kornelius Ginting
Orang Baik Rejekinya Juga Baik

Related Posts

Posting Komentar