SoG4iGVrlm2d0xVc7TbcWuGl8F4PkcCzhtCrmamZ

Hari Ini, Indonesia 75 Tahun

Upacara-Bendera-HUT-RI-75
Upacara-Bendera-HUT-RI-75
 



Sejatinya ini adalah perjuangan

Yang akan tidak pernah selesai

Perjuangan untuk membangun

Selama tidak ada yang mengkhianati

 

Tujuh puluh lima tahun, hari ini

Bukan waktu sebentar tapi belum juga terasa lama

Semangat jangan sampai berhenti

Meskipun jalan terasa terjal dan semakin curam

 

Bangsa kita bangsa besar

Banyak yang hendak menginginkannya

Entah sekedar untuk memperbaikinya

Atau hendak memilikinya


Dirgahayu-RI-75
Dirgahayu-RI-75

Ayo bangun bangsa ini

Dengan segala upaya yang dimiliki

Entah nanti dihargai

Atau sekedar dicap mencari kursi

 

Indonesia, bangsa besar

Dengan ragam budaya

Indah, rapi semua berjajar

Membuat tetangga iri berniat untuk menyerupai

 

Apa daya masih banyak tangan jahil

Hendak merecoki

Atas nama rasa memiliki

Rela menipu diri


Bahkan semua usaha dilakoni

Demi mendapatkan tahta diri

Mengkhayalkan diri

Menyerupai Tuhan demi sebuah upeti

Yang akan habis meskipun tidak berbagi

 

Indonesia, Indonesia

Jayalah selalu

Dalam dada hingga kepala

Yang terlintas adalah membelamu

 

Bukan sekedar saat ini tapi berlanjut nanti

Bukan sekedar harap tapi janji sampai mati

 

Dirgahayu RI ke 75

Related Posts
Kornelius Ginting
Orang Baik Rejekinya Juga Baik

Related Posts

Posting Komentar