SoG4iGVrlm2d0xVc7TbcWuGl8F4PkcCzhtCrmamZ

Paskah 2015

Sumber Gambar
Beruntung kali ini dilayani Ps. Jose Carol dan membahas Lukas 24 tentang kebangkitan Tuhan Yesus. Banyak dari kita merayakan kebangkitan tetapi tidak mengharapkan kebangkitan. Sama seperti perempuan Galilea yang datang ke kubur Yesus. Mereka siap dengan rempah-rempah dan minyak untuk mayat Yesus, mereka terlupa akan kebangkitanNya.

Dalam Lukas 24:11 dituliskan Tetapi bagi mereka perkataan-perkataan itu seakan-akan omong kosong dan mereka tidak percaya kepada perempuan-perempuan itu. Bahkan para Rasulpun melakukan hal yang sama. 

Kita diajak untuk memikirkan Janji Tuhan. Saat ini ada banyak orang yang menjanjikan tetapi tidak ditepati, ada banyak omong kosong disekitar kita.
Akan dibahas 3 hal yang kosong dalam kisah kebangkitan Yesus yaitu: Ada salib yang kosong, ada kubur yang kosong dan ada kain kafan yang kosong.

1. Salib kosong membuktikan ia sudah menghapus dosa kita, tidak ada penghukuman atas dosa-dosa kita. Tidak ada harga yang perlu dibayar atas kesalahan-kesalahan yang kita buat. Semua kebodohan, semua pelanggaran, semua masa lalu sudah dibayar lunas diatas kayu salib yang kosong. "Sudah selesai" itu perkataan Tuhan ketika di kayu salib.

2. Kubur yang kosong, ada kebenaran kebangkitan Yesus dan janji daripadaNya akan ada kehidupan yang Kekal. Kematian tidak berkuasa dibuktikan oleh kubur yang kosong. Kubur itu sebagai simbol kegagalan, kehancuran dan simbol negatif lainnya. Kita dipanggil untuk mengalami kebangkitanNya tidak hanya merayakan kebangkitanNya. Efesus 1:18-22  Dan supaya Ia menjadikan mata hatimu terang, agar kamu mengerti pengharapan apakah yang terkandung dalam panggilan-Nya: betapa kayanya kemuliaan bagian yang ditentukan-Nya bagi orang-orang kudus, dan betapa hebat kuasa-Nya bagi kita yang percaya, sesuai dengan kekuatan kuasa-Nya, yang dikerjakan-Nya di dalam Kristus dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati dan mendudukkan Dia di sebelah kanan-Nya di sorga, jauh lebih tinggi dari segala pemerintah dan penguasa dan kekuasaan dan kerajaan dan tiap-tiap nama yang dapat disebut, bukan hanya di dunia ini saja, melainkan juga di dunia yang akan datang. Dan segala sesuatu telah diletakkan-Nya di bawah kaki Kristus dan Dia telah diberikan-Nya kepada jemaat sebagai Kepala dari segala yang ada. 

3. Kain  kapan yang kosong. Kain kapan digulung rapi. Gosip yang beredar adalah mayatNya dicuri. Tetapi dibantah dengan fakta-fakta yang ada.  Kafan kosong membuktikan adanya pengharapan akan masa depan. Roma 6:1-4  Jika demikian, apakah yang hendak kita katakan? Bolehkah kita bertekun dalam dosa, supaya semakin bertambah kasih karunia itu? Sekali-kali tidak! Bukankah kita telah mati bagi dosa, bagaimanakah kita masih dapat hidup di dalamnya? Atau tidak tahukah kamu, bahwa kita semua yang telah dibaptis dalam Kristus, telah dibaptis dalam kematian-Nya? Dengan demikian kita telah dikuburkan bersama-sama dengan Dia oleh baptisan dalam kematian, supaya, sama seperti Kristus telah dibangkitkan dari antara orang mati oleh kemuliaan Bapa, demikian juga kita akan hidup dalam hidup yang baru.  Tinggalkan semuanya dibelakang. Jangan hidup dengan kematian mengikuti kita. Buang kain kafan kita dibelakang. Jangan hidup dengan cara yang lama. Sebab siapa yang telah mati ia telah terbebas dari dosa.
 
Kita sudah mati bagi dosa dan kita harus hidup dalam Kristus. 

Happy Easter.
Related Posts
Kornelius Ginting
Orang Baik Rejekinya Juga Baik

Related Posts

Posting Komentar